Keep our spirit alive at work :





1. Ingat umur
Berapa usia kita sekarang ?
Masih berapa tahunkan kita harus berproduksi ?
Bila sekarang saja semangat kita sudah kempis, bagaimana kita akan giat berkarya pada tahun-tahun mendatang ?

2. Hati-hati dengan "menerima apa adanya"
Bayangkan sebuah rapat yang 'garing', tidak bersemangat, di mana kebanyakan orang tidak mempunyai persiapan materi yang menantang,
hanya menjawab bila ditanya atasan, tidak mempunyai ide dan pasrahmenjalankan kehidupan perusahaan apa adanya.

Saat seseorang mengemukakan ide berbeda, semua pandangan menghujam padanya. Dan si kreatif ini bisa-bisa kemudian meragukan idenya.
Kita lihat bahwa sikap 'menerima apa adanya' bisa mematikan spirit sehingga perlu diwaspadai dan diperangi.

3. Pandanglah ke depan
Bacaan-bacaan mengenai best practice profesi dan perusahaan serupa tidak terbatas jumlahnya.
Dari sini kita bisa menumbuhkan mood untuk maju, mentransfer dan merealisasikan ide dan berobsesi untuk lebih sukses.

4. Bertanyalah "bagaimana caranya ?"
Bisnis dan situasi negara kita sekarang membutuhkan produk baru, cara dan metode produksi, pasar baru, kecepatan, transfer kekuatan, dan informasi.
Bagaimana mungkin kita tinggal diam dan menunggu ?

Kita bisa mengaktifkan otak dan selalu mencari cara baru. Seberapa pun kecil peranan kita di perusahaan,
bantulah untuk memikirkan improvement, karena hal ini pasti akan berguna bagi perusahaan, tim dan diri Anda sendiri.


5. Kembangkan mindset "memulai"
Menjadi orang yang pertama maju ke depan memimpin diskusi, memberi tanggapan atau email kolega,
mengirimkan notulen rapat ke pelanggan yang baru dikunjungi, sama sekali tidak sulit.

Bayangkan kalau kita selalu menjadi orang yang pertama menyapa 'halo' di setiap kontak dengan orang lain.
Kita pasti akan menebar semangat. Dan, untuk diri sendiri, kita akan menumbuhkan semangat ekstra sebagai pemulai dan penyerang, tidak sekadar responsif.

6. Cintai teknologi
Bila kita sedikit berusaha untuk menyukai dan memperdalam teknologi, kita secara tidak langsung terpaksa mengadaptasi derap inovasi dan perubahan dari
perkembangan teknologi.
Rasanya baru beberapa tahun saja kita menikmati teknologi GPRS, CDMA, sekarang kalau tidak ber-3G-ria, rasanya kuno. Baru saja kita menikmati iPod,
sekarang kita perlu bersiap-siap memahami iPhone

------------------------------------------------------
Menjaga agar tetap ber-spirit ibarat menjalankan dinamika kehidupan seorang artis. Seorang artis tidak pernah berhenti memperhatikan, berpikir, mengembangkan
ide, bereksperimen, mencari ide baru, antusias, bekerja tak kenal waktu dan berupaya menciptakan sesuatu yang unik dan baru.

Jadilah orang yang senantiasa hidup dengan spirit.
Hidup akan terasa lebih artistik dan dapat memberi warna bagi hidup orang lain.


Sumber : Unknown



Kata Tetapi atau keragu raguan Itu Menghambatmu


 
Banyak orang yang ingin hidupnya bertumbuh: Lebih maju, lebih berhasil, dan lebih sukses. Untuk itu ada yang kemudian melakukan konsultasi atau berguru kepada banyak orang. Namun mengapa diantara mereka ada yang tidak berhasil? Banyak sebabnya, salah satunya karena mereka terlalu sering menggunakan kata “tetapi”.
Saat diminta oleh konsultan atau gurunya untuk melakukan sesuatu, orang ini menjawab, “Tetapi, kan saya tidak punya waktu.” Orang ini merasa dirinya sibuk padahal ia hanya merasa sibuk. Atau sebenarnya kesibukannya tidak jelas, bahkan tidak menghasilkan sesuatu yang berarti. Saran saya, jadilah orang yang produktif bukan orang yang sibuk.
Ada juga orang yang mengeluh, “Tetapi saya tidak punya modal yang cukup.” Kelompok ini menganggap bahwa untuk mengembangkan bisnis itu harus punya banyak uang. Padahal, pebisnis besar kebanyakan menggunakan uang pihak lain untuk membangun dan menjalankan bisnisnya. Pinjam? Tidak harus. Sahabat saya memiliki bisnis dengan nilai triliunan rupiah tanpa pinjaman. Ia melakukan kerjasama bagi hasil dengan para pemodal.
Yang juga menyedihkan, bila ada yang berkata, “Tetapi saya tidak punya pengaruh di kantor, jadi saya tidak bisa berbuat apa-apa.”  Ketahuilah, pengaruh itu akan muncul bila Anda punya banyak prestasi dan karya. Tunjukkan kemahiranmu, tunjukkan kontribusimu dulu kepada perusahaan. Tunjukkan bahwa kehadiranmu ikut membawa perusahaanmu bertumbuh. Percayalah, setelah itu pengaruh akan datang kepada Anda.
Bahkan ada pula yang justru menyalahkan orang tuanya sendiri dengan berkata, “Tetapi orang tua saya kolot, pak. Dia tidak mendukung saya.”  Padahal tanpa orang tua, Anda tak mungkin ada di muka bumi. Jangan cela dia. Bila mereka tidak mendukung, asah terus kemampuan bernegosiasi dan meyakinkan orang lain.
Kesalahan ada pada diri Anda bukan orang tua. Anda yang tidak mampu bernegosiasi dan meyakinkan, bukan orang tua yang tidak mendukung.  Orang tua Anda perlu diyakinkan dengan cara yang tepat dan hebat. Belum apa-apa Anda sudah menyerah –Dasar pemalas, senangnya menyalahkan orang lain, orang tuanya sendiri lagi. Durhaka tahu!
Mulai hari ini, hilangkan atau kurangi kata “tetapi” saat menerima nasihat dari guru atau konsultan Anda. Sebab, kata tetapi hanya akan membuat Anda sibuk mencari alasan sehingga hidup Anda tidak bertumbuh..


Salam SuksesMulia!
   By Jamil A Zzaini

Keberanian Mengubah Kehidupan





Tears will not erase your sorrow; hope does not make you successful; courage will get you there.”
– Air mata tidak akan menghapus dukamu; berharap tidak akan membuatmu sukses; hanya keberanian yang bisa membawamu kesana. Johni Pangalila


Setiap hari kita mempunyai peluang yang menguntungkan, entah itu dalam skala kecil maupun besar. Bila kita cukup berani, maka peluang-peluang tersebut akan menjadi keberuntungan yang besar. Sebab keberanian akan menimbulkan aksi yang signifikan.

Keberanian adalah suatu sikap untuk berbuat sesuatu dengan tidak terlalu merisaukan kemungkinan-kemungkinan buruk. Aristotle mengatakan bahwa, “The conquering of fear is the beginning of wisdom. Kemampuan menaklukkan rasa takut merupakan awal dari kebijaksanaan.” 

Artinya, orang yang mempunyai keberanian akan mampu bertindak bijaksana tanpa dibayangi ketakutan-ketakutan yang sebenarnya merupakan halusinasi belaka. Orang-orang yang mempunyai keberanian akan sanggup menghidupkan mimpi-mimpi dan mengubah kehidupan pribadi sekaligus orang-orang di sekitarnya.

Beberapa abad yang silam Virgil mengatakan, “Fortune favors the bold. – Keberuntungan menyukai keberanian.” Marilah kita belajar dari para tokoh olah raga yang mempunyai prestasi berskala internasional, yaitu Carl Lewis, Michael Jordan, Marilyn King dan lain sebagainya. Mereka mempunyai keberanian yang tinggi untuk menepis segala kekhawatiran akan keterbatasan dalam diri mereka. Karena itulah mereka mampu berprestasi di bidang olah raga dan tampil sebagai tokoh yang berkarakter.

Kita juga mempunyai peluang yang sama besar di bidang yang sama ataupun di bidang lain, misalnya di bidang seni, politik, bisnis, ilmu pengetahuan, filsafat dan lain sebagainya. Tetapi apakah kita sudah mempunyai cukup keberanian menangkap peluang yang datang setiap hari itu dan mengubahnya menjadi prestasi hidup?

Hanya diri kita yang mampu mengukur apakah keberanian kita cukup besar? Marilyn King mengatakan bahwa keberanian kita secara garis besar dipengaruhi oleh 3 hal, yaitu visi (vision), tindakan nyata (action), dan semangat (passion). Ketiga hal tersebut mampu mengatasi rasa khawatir, ketakutan, dan memudahkan kita meraih impian-impian.

Berdasarkan visi atau tujuan yang ingin kita capai, satu hal yang terpenting adalah kita harus menciptakan kemajuan. Menurut Vince Lombardi, seorang pelatih rugby ternama di dunia, upaya menciptakan kemajuan akan berjalan secara bertahap. Adanya perubahan menjadikan diri kita berani membuat kemajuan yang lebih besar. Karena itu Anthony J. D’Angelo menegaskan, “Don’t fear change, embrace it. – Jangan pernah takut pada perubahan, tetapi peluklah ia erat.” Maka perjelas visi, supaya berpengaruh signifikan terhadap keberanian.

Sementara itu, peluang datang terkadang dengan cara yang tidak terduga. Samuel Johnson mengatakan bahwa, “Whatever enlarges hope will also exalt courage. – Apapun yang dapat memperbesar harapan, maka ia juga akan meningkatkan keberanian.” Artinya, tindakan kerja untuk mengubah peluang akan meningkatkan harapan sekaligus keberanian memikirkan kemungkinan-kemungkinan terbaik atau menanggung resiko kegagalan sekalipun. Jika sudah mengetahui secara pasti apa yang kita inginkan dan sudah melakukan tindakan, maka hal itu akan meningkatkan keberanian untuk tidak pernah menyerah sebelum benar-benar berhasil.

Faktor ketiga yang berpengaruh terhadap tingkat keberanian adalah semangat (passion). Mungkin kita akan terinspirasi semangat seorang olah ragawan Carl Lewis. Dirinya tidak merasa khawatir atau takut akan mengalami kekalahan dalam pertandingan karena ia mempunyai semangat yang tinggi. Semangat Carl Lewis memompa keberaniannya melewati bermacam kesulitan, sehingga ia berhasil meraih 22 medali emas diantaranya : 9 dari olimpiade/Games, 8 dari World Championship, 2 dari Pan America Games.

Ayahnya adalah orang yang paling berjasa dibalik keberaniannya itu. Ayahnya adalah orang yang tidak pernah bosan memberikan dorongan motivasi. Sehingga ketika ayahnya meninggal dunia pada tahun 1987 akibat serangan penyakit kanker, Carl Lewis menguburkan salah satu medali emas dari perlombaan lari 100 m yang paling disukai ayahnya. Dia berjanji untuk mendapatkan kembali medali itu. Semangat Carl Lewis meningkatkan keberaniaannya menembus halangan, hingga ia  kembali berhasil mengumpulkan 9 medali emas beberapa tahun kemudian.

Carl Lewis adalah salah satu contoh orang sukses. Ia mempunyai keberanian yang tinggi untuk melakukan sesuatu yang tidak bisa atau tidak akan pernah dikerjakan oleh orang-orang yang biasa-biasa saja. Mereka konsisten menciptakan kemajuan terus menerus. Ekhorutomwen E.Atekha menerangkan, “All you need to keep moving is your ability to keep being courageous. – Segala sesuatu yang menggerakkan dirimu adalah kemampuanmu untuk memacu keberanian.” Mereka senantiasa  mempunyai keberanian yang tinggi untuk mengubah kehidupan karena mereka mempunyai visi, melakukan aksi dan mempunyai semangat yang luar biasa.*

Sumber: Keberanian yang Dapat Mengubah Kehidupan oleh Andrew Ho




Misteri Solat subuh




Kenapa Kita Harus Bangun Pagi untuk Sholat Shubuh?

Dikutip dari buku : “MISTERI SHOLAT SHUBUH” karya : DR. Raghib As Sirjani. Buku ini sangat bagus mengulas pentingnya kita untuk sholat subuh… Sedikit summary dari buku tersebut… Monggo disimak ya, Hidup cuma sekali.. Semoga dengan membaca buku ini kita semakin giat bangun pagi untuk sholat shubuh..

Prolog : IRONI SHOLAT SUBUH
• Ada seorang ustad yang giat berdakwah menyerukan tegaknya syariat Islam. Herannya dia tidak pernah bisa ditemui saat sholat Subuh di masjid. Saat ditanya kemana, dengan ringan dia menjawab: “Pekerjaan menuntut saya bekerja lebih lama, sehingga waktu tidur saya terlambat. Sesungguhnya Allah Maha Pengampun.”
• Ada seorang teman yang menyetel alarm untuk bangun tengah demi pertandingan Liga Champion, tetapi tidak pernah dilakukan untuk bangun sholat Subuh. Gilanya lagi, banyak orang yang menyetel alarm jam 6 pagi. Kenapa tidak jam 4 pagi?
• Ketika harus naik pesawat jam 6 pagi, apakah kita akan berusaha tiba di bandara 1 jam sebelumnya? Atau kita hanya pasrah karena tidak mungkin tiba 1 jam sebelumnya? Pastilah jawabannya iya.. Dan apakah kita menyempatkan untuk sholat shubuh? Jawabannya mungkin belum tentu…
• Ketika harus masuk kerja jam 8 pagi, apakah kita rela bangun lebih pagi agar bisa tiba tepat waktu di kantor? Apalagi bagi yang tempat tinggalnya jauh, mampukah kita bangun lebih pagi agar tidak terlambat?
• Atau anda akan selalu meminta izin kepada pimpinan setiap hari karena kondisi yang tidak memungkinkan untuk datang pagi-pagi? Mengapa kita tidak berani minta izin kepada atasan kita padahal dia manusia biasa. Sementara kita begitu mudahnya “meminta izin” kepada Allah, yang telah menciptakan kita dan juga pimpinan kita, untuk terlambat mendirikan sholat Subuh?

YUK KITA RENUNGKAN
Kalau ada orang kaya yang berjanji memberikan uang Rp100 juta jika datang ke rumahnya tepat jam 5 pagi. Apakah kita akan mendatanginya? Atau apakah kita menolak hanya karena tidak bisa mengatur waktu bangun tidur?
Shalat Subuh memang shalat wajib yang paling sedikit jumlah raka’atnya; hanya dua rekaat. Namun, ia menjadi standar keimanan seseorang dan ujian terhadap kejujuran, karena waktunya sangat sempit (sampai matahari terbit)
Ada hukuman khusus bagi yang meninggalkan shalat Subuh. Rasulullah saw telah menyebutkan hukuman berat bagi yang tidur dan
meninggalkan shalat wajib, rata-rata penyebab utama seorang muslim meninggalkan shalat Subuh adalah tidur.

“Setan melilit leher seorang di antara kalian dengan tiga lilitan ketika ia tidur. Dengan setiap lilitan setan membisikkan,
‘Nikmatilah malam yang panjang ini’. Apabila ia bangun lalu mengingat Allah, maka terlepaslah lilitan itu. Apabila ia berwudhu, lepaslah lilitan yang kedua. Kemudian apabila ia shalat, lepaslah lilitan yang ketiga, sehingga ia menjadi bersemangat. Tetapi kalau tidak, ia akan terbawa lamban dan malas”.

“Pernah, salah seorang penguasa Yahudi menyatakan bahwa mereka tidak takut dengan orang Islam kecuali pada satu hal. Ialah bila jumlah jamaah shalat subuh menyamai jumlah jamaah sholat Jumat”

SHOLAT SUBUH SEBAGAI UJIAN
• Sholat Subuh itu sangat berat.
• Buktinya, jumlah shaf jamaah sholat Subuh biasanya jauh lebih sedikit dibandingkan shalat lainnya.
• Ini membuktikan bahwa sholat Subuh adalah ujian.
• Selain itu, sholat Subuh memiliki kriteria layaknya ujian, antara lain: pasti sulit tetapi tidak mustahil untuk dilakukan.

“Sesungguhnya shalat yang paling berat bagi orang munafik adalah shalat Isya’ dan shalat Subuh. Sekiranya mereka mengetahui apa yang terkandung didalamnya, niscaya mereka akan mendatangi keduanya sekalipun dengan merangkak.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim).

KEISTIMEWAAN SHOLAT SUBUH
~ Pahala sholat malam satu malam penuh
~ Sholat Subuh merupakan sumber dari segala sumber cahaya di hari Kiamat saat semua sumber cahaya di dunia akan padam.
~ Berjalan dalam kegelapan : Sholat Isya’ dan Subuh
~ Dijanjikan Surga
~ Yang dimaksud dua waktu dingin itu adalah ashar dan subuh.
~ Melihat Allah; Ada yang lebih diinginkan manusia selain surga, yakni melihat Allah di surga. Bagaimana caranya?
~ Terdapat sholat sunnah yang lebih mulia dari dunia seisinya
~ Waktu yang disaksikan; Waktu Subuh adalah waktu yang disaksikan hamba Allah yang mulia, yaitu para malaikat.
~ Berada di bawah Lindungan Allah


KENAPA HARUS DIMASJID?
“Berikanlah kabar gembira kepada orang-orang yang banyak berjalan dalam kegelapan menuju masjid dengan cahaya yang sangat terang pada hari kiamat.” (HR Abu Dawud,
Tirmidzi, dan Ibnu Majah).

• Banyak berjalan artinya terbiasa atau membiasakan diri.
• Dalam kegelapan artinya sholat Isya’ dan sholat Subuh.
• Menuju Masjid artinya berjamaah di masjid bukan di rumah (khusus laki-laki).


TIPS SHOLAT SUBUH
1. Ikhlas
2. Tekad yang kuat
3. Berdoa kepada Allah agar dibangunkan saat fajar
4. Berteman dengan orang shalih yang mau membangunkan
5. Mengatur pola tidur
6. Tidak tidur dalam keadaan kekenyangan
7. Bel pengingat: alarm, bel pintu dari tetangga, dan telepon dari sahabat
8. Berdakwahlah mengajak orang lain untuk sholat Subuh berjamaah, agar diri terpacu untuk melakukan hal yang sama.


Dikutip juga dari FB Laskar Ideologis. Semoga Bermanfaat